Analisis Pengaruh Karakteristik Wirausaha, Modal Usaha dan Strategi Pemasaran terhadap Perkembangan UMKM di Kecamatan Sukaraja Kabupaten Bogor

Authors

  • Yuppy Triwidatin Universitas Djuanda, Fakultas Ekonomi
  • Yoyok Priyo Hutomo Universitas Djuanda, Fakultas Ekonomi

DOI:

https://doi.org/10.55927/mudima.v2i10.1482

Keywords:

Analisis Karakteristik Modal Usaha Pemasaran

Abstract

Unit usaha mikro kecil menengah (UMKM) merupakan salah satu sumber penghasilan bagi negara Indonesia, selain itu dengan adanya UMKM bisa menjadi salah satu cara mengatasi masalah pengangguran yang terjadi di Indonesia, yang selama ini menjadi salah satu masalah utama negara. UMKM bekembang dengan seiring waktu dan menjadi salah satu penggerak perekonomian Indonesia. Usaha Mikro Kecil Menengah atau dikenal dengan UMKM memiliki banyak peran dalam memberantas kemiskinan, mengurangi pengangguran, serta meningkatkan pendapatan masyarakat sehingga dapat mandiri dalam menopang ekonominya. Pelaku UMKM harus mampu berkembang dan bertahan seiring dengan ketatnya persaingan usaha. Kemampuan bersaing dalam perdagangan merupakan hal penting agar perekonomian Indonesia tetap kuat terutama dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Oleh sebab itu pemerintah terus berupaya agar UMKM di berbagai daerah dapat berkembang sehingga menopang perekonomian masyarakat kecil dengan memberikan berbagai kemudahan baik dari segi pendanaan, pemasaran, perijinan maupun fasilitas-fasilitas lain yang mendukung. Penelitian Dosen Pemula dengan menggunakan dana hibah Perguruan Tinggi ini difokuskan kepada UMKM yang berada pada Kecamatan Sukaraja Kabupaten Bogor mampu membuat perencanaan dalam anggaran biaya dalam menjalankan usaha

References

Widowati, 2015 Pengaruh Karakteristik Wirausaha, Modal Usaha, Strategi Pemasaran dan Inovasi Terhadap Perkembangan UMKM (studi empiris batik tulis Giriloyo). Jurnal Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ahmad Dahlan.

Safitri, Haniyah, 2018 Pengaruh modal usaha dan karakteristik wirausaha terhadap perkembangan usaha mikro dan kecil di Desa Kedungleper Kecamatan Bangsri Kabupaten Jepara. Economic Education Analysis Jurnal 7(2) Semarang.

Purwanti, Endang, 2012 Pengaruh karakteristik wirausaha, modal usaha strategi pemasaran terhadap perkembangan UMKM di Kecamatan Sukaraja Kabupaten Bogor. Among Makarti, Vol 5 No. 9 Salahtiga

Dewi, Reni Shinta, 2013 Pengaruh faktor modal psikologis, karakteristik enterpreneur, inovvasi, manajemen sumber daya manusia dan karakteristik UKM terhadap perkembangan usaha pedagang di pasar tradisional (studi kasus pada pedagang sembako dan snack di pasar Pekalongan) Jurnal Administrasi Bisnis Vpl 2, No. 1 UNDIP

Jaya, Anggraeni karma (2019) Pengaruh karakteristik wirausaha, modal usaha strategi pemasaran dan sumber daya manusia terhadap perkembangan usaha UMKM warung makan di daerah Sambiroto Semarang. Other thesis, UNIKA Soegijapranata Semarang.

Rahayu, Dewi 2020 Pengaruh modal usaha strategi pemasaran dan pelayanan prima terhada

Downloads

Published

2022-10-30

How to Cite

Yuppy Triwidatin, & Yoyok Priyo Hutomo. (2022). Analisis Pengaruh Karakteristik Wirausaha, Modal Usaha dan Strategi Pemasaran terhadap Perkembangan UMKM di Kecamatan Sukaraja Kabupaten Bogor. Jurnal Multidisiplin Madani, 2(10), 3826–3832. https://doi.org/10.55927/mudima.v2i10.1482